KPID Bali bertemu tim programing dan akuisisi SCTV di Jakarta

KPID Bali bertemu tim programing dan akuisisi SCTV di Jakarta, Jumat, 12 Desember 2025. Ketua KPID Bali Agus Astapa didampingi wakil ketua Endi Kusmadheni dan Komisioner Putra Mahardika menyampaikan apresiasi kepada SCTV atas raihan prestasi sebagai TV SSJ (Sistem Stasiun Jaringan) terbaik dan dokumenter berbahasa Bali terbaik di ajang Anugerah Penyiaran Bali 9 November 2025. Prestasi ini kedua kali diraih setelah tahun lalu di APB 2024. KPID Bali berharap SCTV terus konsisten dengan penguatan konten lokal melalui optimalisasi siaran adat dan budaya Bali serta pelibatan SDM Bali.

Mungkin gambar satu orang atau lebih, televisi, newsroom dan teksMungkin gambar televisi, newsroom dan teksMungkin gambar teksMungkin gambar satu orang atau lebih, orang belajar, pencahayaan, newsroom dan teksMungkin gambar televisi, newsroom dan teks