KPID Bali audiensi dan berkoordinasi dengan Kadis Kominfo Sandi Buleleng dan jajaran

Halo sahabat penyiaran,

Sinergi dan Koordinasi. Senin, 23 Mei 2022, KPID Bali audiensi dan berkoordinasi dengan Kadis Kominfo Sandi Buleleng dan jajaran, perihal dampak ASO (Analog Switch Off) atau peralihan TV analog ke TV Digital, khususnya wilayah Bali Utara. Selama ini masyarakat Bali Utara menyaksikan siaran TV kebanyakan menggunakan parabola (TV Satelit), sehingga kerap acara-acara yang disiarkan secara langsung akan diacak dan kerap berbeda jumlah chanel yang didapatkan dgn masy Bali selatan. Laporan Diskominfo Sani Buleleng, saat ini pihaknya memantau ada 19 chanel TV yang tertangkap di sejumlah tempat tergantung kondisi geografi. Selain itu, Dinas Kominfo Sandi Buleleng juga mendapatkan penjelasan perihal set top box (STB) khususnya untuk rumah tangga miskin. Kominfo memang menjadi salah satu pihak yang menyalurkan STB khusus Banper (Bantuan Pemerintah) kepada RTM selain TV pemegang muks. ASO selambatnya akan berlaku 2 Nop 2022.

Siaran sehat, masyarakat cerdas dan bermartabat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *