LAKUKAN EVALUASI DENGAR PENDAPAT (EDP), KPID BALI HARAP LEMBAGA PENYIARAN BERPARTISIPASI DALAM LESTARIKAN KEARIFAN LOKAL BALI

Selasa (18/06/2019) bertempat di Ruang Rapat KPID Bali Komisioner KPID Bali yang terdiri dari I Made Sunarsa, SE., I Gusti Ngurah Murthana, ST., Ni Putu Mirayanthi Utami, SH dan Ni Wayan Yudiartini, SE menerima rombongan PT. Radio Satria Mandiri untuk melaksanakan Evaluasi Dengar Pendapat (EDP). Selain dihadiri oleh pihak radio, KPID Bali juga turut mengundang pihak Balai Monitoring SFR Kelas I Denpasar, Lurah Kelurahan Pendem, Jembrana, Ketua PHDI Kabupaten Jembrana dan Ketua MMDP Kabupaten Jembrana. Adapun tujuan dilaksanakannya EDP ini adalah untuk mengetahui rancangan program yang akan disiarkan oleh pihak radio dan juga mengetahui kiprah radio di daerah.

Suasana Evaluasi Dengar Pendapat (EDP) yang dibuka oleh Ketua KPID Bali

Dalam pengantarnya, Ketua KPID Bali I Made Sunarsa, SE menyampaikan bahwa EDP ini juga sebagai ajang untuk menguatkan lembaga penyiaran agar tetap berada dalam jalur yang benar sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Dalam penyampaiannya, pihak dari GSM Radio yang diwakili oleh Direkturnya Ketut Mega Hambara menyampaikan sejarah berdirinya GSM, visi misi dan harapannya agar KPID Bali mendukung keberlanjutan operasional radio ini. “GSM Radio ini sudah berdiri sejak tahun 2002, dan sekarang usia radio ini sudah menginjak 17 tahun. Dengan begitu banyak pengalaman yang kami miliki, kami harapkan pula KPID Bali memberikan kepercayaan bagi kami untuk terus bersiaran” ucap Direktur GSM Radio.

Setelah mendengar pemaparan dari pihak radio, para panelis langsung memberikan tanggapannya. Tanggapan juga diberikan oleh Ketua PHDI Kabupaten Jembrana yang menyampaikan bahwa perlu disisipkan acara mimbar agama yang dapat memberikan pencerahan terhadap umat. “Sekiranya untuk memenuhi tiga prioritas edukasi, informasi dan hiburan perlu rasanya untuk menyisipkan acara mimbar agama sebagai ajang untuk mengedukasi masyarakat tentang pengetahuan agama” ujar I Komang Arsana.

Pihak radio juga mendapat lampu hijau dari komisioner KPID Bali untuk meningkatkan persentase iklan yang ditetapkan yang sebelumnya 16% menjadi 20% dari keseluruhan mata acara yang disiarkan oleh pihak GSM Radio.

Foto bersama Komisioner KPID Bali, Lembaga Penyiaran dan seluruh Panelis

Acara ini ditutup dengan sesi foto bersama dan makan bersama.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *